Tanggal 27 Juli 2020, Memperingati Hari Sungai Nasional ke 9
Tanggal 27 Juli 2020, Memperingati Hari Sungai Nasional ke 9
Hari Sungai Nasional
Ternyata hari ini, 27 Juli 2020 adalah Hari Sungai Nasional.
Diperingati sejak tahun 2011, sehingga tahun 2020 ini sudah diperingati ke 9 kalinya.
Negara Indonesia terdiri dari beberapa pulau besar dan memiliki sungai besar yang menjadi jalur transportasi, sumber ekonomi dan sumber kehidupan dalam kehidupan masyarakat.
Sungai Mahakam dengan anak anak sungainya yang mengalir melintas Pulau Kalaimantan. Gambar diambil diatas kota Balikpapan - Samarinda |
Salah satu nawacita dari kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan KLHK dalam.mewujudkan tujuan prioritas percepatan pembangunan diantaranya menjaga kualitas Lingkungan Hidup yang memberikan daya dukung, pengendalian pencemaran, pengelolaan Daerah Aliran Sungai (DAS), sebagai salah satu tujuan memastikan kondisi lingkungan pada toleransi yang dibutuhkan manusia.
Hari Sungai Nasional menjadi momen yang tepat untuk mengevaluasi betapa kompleksnya permasalahan sungai dari hulu ke hilir.
Sungai Tayan menjadi jalur utama transportasi di Kalimantan Barat |
Permasalahan sungai tercemar di Indonesia seperti pembuangan sampah secara ssmbarangan ke sungai, pembuangan limbah bahan berbahaya dan beracun dan pemeliharaan sempadan sungai dari bangunan liar hingga pembuatan jalan inspeksi.
Pembangunan dan pemukiman yang tumbuh dengan cepat di sepanjang sungai juga harus menjadi perhatian di daerah Kalimantan Barat |
Untuk menangani permasahan di aliran sungai dari hulu ke hilir yang terpenting adalah penegakam hukum terhadap pelanggar undang undang pencemaran lingkungan.
Kinerja penegakan hukum untuk mendukung pengelolaan lingkungan hidup semakin ditingkatkan dalam aspek penanganan pengaduan, pengawasan ijin, pemberian ijin, serta meningkatkan ketahanan terhadap dampak perubahan iklim yang memgakibatkan bencana.
Bencana banjir dan bencana kekeringan, faktor utamanya adalah pengaturan debit air yang mengalir melalui sungai sungai ini.
Transportasi di Sungai Mahakam, tepatnya di Kutai Barat, Melak, Kalimantan Timur |
Pembangunan bendungan dan fasilitas irigasi teknis selain berdampak positif terhadap pengaturan banjir, musim tanam untum petani, sumber pembangkit listrik tenaga air dan suplay air bersih untuk masyarakat.
Semoga sungai kita selalu terawat dan kesadaran masyarakat juga meningkat sehingga sungai sebagai sumber kehidupan juga dinikmati anak cucu kita.
Transportasi penyeberangan di Sungai Mahakam, Sendawar Kalimantan Timur |
Sungai Menjadi jalur Transportasi penting selain transportasi darat yang masih dalam pembangunan. |
0 Response to "Tanggal 27 Juli 2020, Memperingati Hari Sungai Nasional ke 9"
Post a Comment