google.com, pub-6935017799501206, DIRECT, f08c47fec0942fa0 Tanaman Hias Air yang Berkhasiat Herbal, Antanan, Pegagan Air, Antanan Daun Besar, Water Pennywort Hydrocotyle verticilata Thunb - PLANTER AND FORESTER

Tanaman Hias Air yang Berkhasiat Herbal, Antanan, Pegagan Air, Antanan Daun Besar, Water Pennywort Hydrocotyle verticilata Thunb

Tanaman Hias Air yang Berkhasiat Herbal

Antanan, Pegagan Air, Antanan Daun Besar, Water Pennywort 
Hydrocotyle verticilata Thunb.

Hydrocotyle verticilata alias Antanan
Nama Populer               : Antanan, Antanan Air, Pegagan Air, Antanan Daun Besar, Water Pennywort 
Nama Latin                    : Hydrocotyle verticilata Thunb.
Family                          : Araliaceae
Origin - Daerah Asal      : India, ThaiAmerika Utara, Selatan dan India Barat 
Letak Landscape           : Halaman Depan, Tanaman Pot, Kolam
Tipe Tanaman Hias  : Tanaman Hias Air
Propagasi perbanyakan : Biji, Pemisahan Rumpun, Rimpang 
Media Tanam                 : Air dan Lumpur
Perlakuan khusus          : 

Hydrocotyle verticilata Flower, Bunga Antanan
Tanaman Antanan, Antanan Daun Besar, Water Pennywort  atau Hydrocotyle verticilata Thunb. Merupakan tanaman air yang daunnya cantik dengan pinggiran bergelombang.
Mirip dengan daun lotus yang berukuran mini.

Tanaman ini juga mirip dengan Pegagan Centella asiatica yang juga memiliki banyak khasiat, tetapi perbedaannya terletak di tempat tumbuh.

Antanan daun besar lebih adaptif di media tanam berair sedangkan antanan pegagan tumbuh di darat.

Ingat, Antanan Air Hydrocotyle verticilata berbeda dengan pegagan alias antanan darat Centella asiatica.

Hydrocotyle verticilata alias Antanan
Permukaan daun mengkilap dan dengan tulang daun yang terlihat samar.
Tanaman ini hanya tumbuh sampai ketinggian sekitar 15 -20 cm.

Tanaman ini tidak harus ditanam dalam lumpur, karena tanaman ini dapat hidup mengapung di permukaan air meskipun akarnya tidak berada dalam lumpur.

Bunganya putih kekuningan dengan 5 helai mahkota bunga.
Sering dipakai untuk membuat ornament Aquascape.

Hydrocotyle verticillata, juga dikenal sebagai whorled pennywort, whorled marshpennywort, atau shield pennywort, adalah tanaman berbunga yang ditemukan di Amerika Selatan dan Utara serta Hindia Barat. Tanaman merayap dengan daun yang tidak biasa memberinya nama umum.

Tumbuh di tempat-tempat yang berawa, berawa, dan basah.
Hydrocotyle verticillata digunakan dalam aquaria, di mana ia tidak banyak menuntut tetapi lebih menyukai substrat yang baik, dan setidaknya cahaya sedang. Ini manfaat dari karbon dioksida tambahan. Ini banyak digunakan sebagai tanaman latar depan.

Manfaat utama antanan daun besar adalah 
Tanaman ini memiliki tipe pertumbuhan menjalar, tumbuhnya di tempat yang basah. Daun berbentuk seperti payung, lebih besar dan lebih besar dari daun pegagan atau antanan biasa, tanaman ini tumbuh dengan sangat cepat.

Antanan besar juga dapat dimanfaatkan sebagai tanaman obat untuk peradangan, lepra, disentri, radang lambung, dan radang tenggorokan. 

Selain itu antanan air juga digunakan sebagai tanaman hias dalam aquarium untuk posisi depan (foreground), dikenal sebagai tanaman yang tidak minta banyak, cukup substrat yang baik dan pencahayaan menengah.

Manfaat Antanan yang berkhasiat untuk obat berbagai macam penyakit meskipun terkadang respon terhadap seseorang tidak sama tergantung kepada kondisi badan dan jenis penyakit serta faktor usia.

Hydrocotyle verticilata Bunga Antanan
Beberapa penyakit yang dapat berkurang dengan mengkonsumsi Antanan Besar atau Antanan Air atau dengan dibuat kompres adalah :

Lepra atau Kusta: 3/4 genggam antanan dicuci lalu direbus dengan 3 gelas air, sampai menjadi 3/4 -nya. Saring, diminum setelah dingin, sehari 3 x 3/4 gelas.

Penambah nafsu makan mirip Vitamin : 1 genggam daun pegagan segar direbus dengan 2 gelas air sampai menjadi 1 gelas. Minum sehari 1 gelas.
Teh daun antanan segar berkhasiat : Pembangkit nafsu makan, menyegarkan badan, menenangkan, menurunkan panas, batuk kering, mengeluarkan cacing di perut, mimisan.

Lalaban antanan berkhasiat segar berkhasiat :Membersihkan darah, terutama pada bisul, tukak berdarah. Memperbanyak empedu, sehingga memperbaiki gangguan pencernaan

Mata merah, bengkak : Pegagan segar dicuci bersih, dilumatkan, diperas, airnya disaring. Teteskan ke mata yang sakit 3 – 4 kali sehari.

Batuk darah, muntah darah, mimisan : 60 – 90 gram pegagan segar direbus, atau diperas, airnya diminum.

Batuk keringan batuk Rejan d: Segenggam penuh pegagan segar dilumatkan, peras. Ditambah air dan gula batu secukupnya. Minum.

Kencing keruh (akibat infeksi/batu sistem saluran kencing): 30 gram antanan segar direbus dengan air cucian beras dari bilasan kedua.

Susah kencing atau Sulit Kencing: 30 gram antaanan segar dilumatkan, tempel di pusar.

Demam dan Panas Tinggi: Segenggam daun antanan segar ditumbuk, kemudian ditambah sedikit air dan garam, saring. Diminum pagi-pagi sebelum makan.

Darah tinggi alias Hipertensi: 20 lembar daun antanan ditambah 3 gelas air, direbus sampai menjadi 3/4-nya. Sehari diminum 3 x 3/4 gelas.

Wasir: 4-5 batang antanan berikut akar-akarnya direbus dengan 2 gelas air selama ± 5 menit. Minum rebusan ini selama beberapa hari.

Pembengkakan hati (liver) : 240 gram – 600 gram antanan segar direbus, minum secara rutin.

Campak: 60 -120 gram antanan direbus, minum

Bisul30 gram – 60 gram pegagan segar direbus, diminum. Antanan segar dicuci bersih, dilumatkan ditempelkan ke yang sakit





1 Response to "Tanaman Hias Air yang Berkhasiat Herbal, Antanan, Pegagan Air, Antanan Daun Besar, Water Pennywort Hydrocotyle verticilata Thunb"

Arsip Blog

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel