google.com, pub-6935017799501206, DIRECT, f08c47fec0942fa0 Tanaman Hias Berdaun Indah, Philodendron Philodendron sp - PLANTER AND FORESTER

Tanaman Hias Berdaun Indah, Philodendron Philodendron sp


Philodendron
Philodendron sp
Nama Populer                   : Philodendron
Nama Latin                         : Philodendron sp
Family                                  : Araceae
Origin - Daerah Asal       : Amerika Latin, India Tropis, Asia
Tata letak Landscape     : Halaman Depan, teras, Tanaman Pot, Indoor Plant
Tipe Tanaman Hias        : Tanaman Hias Daun
Propagasi perbanyakan : biji, Pemisahan rumpun dan Stek
Media Tanah                   : Campuran tanah, Kompos
Perlakuan khusus           : Pemupukan
Tanaman hias Philodendron atau Philodendron sp merupakan tanaman hias daun yang banyak dikoleksi oleh penggemar dan hobiis tanaman hias.

Nama Philodendron berasal dari Bahasa Yunani Philo yang berarti Cinta dan Dendron yang berarti pohon, jadi artinya adalah pohon cinta atau tanaman cinta.

Berbagai macam Philodendron tersebar di seluruh dunia tetapi beberapa philodendron menjadi idola 
Daun Philodendron terdiri dari berbagai bentuk, ada yang berbentuk hati Philodendron graziela, bentuknya tidak beraturan Philodendron bipinnatidium, berbentuk jari Philodendron golden finger dan Philodendron jari dan bentuk lainnnya.
Selain itu, warna daunnya juga beraneka ragam, ada yang  berwarna kuning, pink, hijau muda, hijau tua, coklat keunguan, hitam dan kuning muda dain lainnnya.
Tanaman ini sangat cocok sebagai tanaman indoor plant karena cukup tahan dalam ruangan, selain itu juga ditanam di pot besar yang diletakkan di teras dan di bawah naungan.

Philodendron yang merambat dapat dirambatkan pada pohon atau pergola sebagai sekat atau penghias koridor atau jalan pemisah ruangan.

Manfaat lain Philodendron adalah sebagai tanaman yang mampu mengurangi kadar racun di dalam udara, baik indoor maupun outdoor.


























0 Response to "Tanaman Hias Berdaun Indah, Philodendron Philodendron sp"

Post a Comment

Arsip Blog

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel